LG G6, Ponsel 3 Kamera Fitur Anti Air

Ajang pameran smartphone atau ponsel pintar sedunia (MWC)  baru saja digelar pada Februari 2017 yang berlokasi di Barcelona, Spanyol. Banyak vendor dan perusahaan Hp pintar kelas dunia saling berlomba untuk memamerkan seri dari produk smartphone terbaru mereka. Diharapkan 2017 menjadi momen untuk kebangkitan dari beberapa merk ponsel yang sebelumnya sempat mati suri dan tidak hadir dalam persaingan global untuk produk ponsel 4G LTE, seperti merk Nokia dan BlackBerry (BB). Sementara untuk merk ponsel terkenal yang masih eksis, mereka berharap ajang itu sebagai sarana untuk semakin mengenalkan produk andalan dan peningkatan kualitas dari seri smartphone canggih terbaru di tahun 2017. Salah satu pabrikan Hp terkenal dunia yang juga hadir dalam ajang MWC 2017 itu adalah LG Mobile dengan mengusung salah satu seri Hp terbarunya dan spek gahar yaitu LG G6. Smartphone 4G canggih LG G6 ini bukan merupakan jajaran seri smartphone Android 4G harga murah atau harga menengah ke bawah, namun sebagai Hp LTE canggih kelas premium atau flagship phone.

Dihadirkan sebagai Hp Nougat anyar dengan ragam fitur unggulan dan spesifikasi jeroan yang mumpuni dan dipadu dalam desain bodi ponsel slim, elegan nan mewah, LG G6 jika sudah masuk ke pasaran smartphone Indonesia kisaran harganya sekitar Rp 10 juta. Ukuran display atau layar ponsel LG canggih ini cukup besar yaitu 5.7 inch dengan resolusi kualitas bagus dan dukungan fitur apik sepertu Dolby Vision/HDR10 compliant, always on display (layar selalu nyala), kelas LCD qHD dengan pexil density sebesar 415 ppi, dan dukungan pengaman layar dengan Corning Gorilla Glass. Spesifikasi canggih lain yang merupakan fitur unggulan LG G6 adalah fitur anti air dan debu dengan teknologi IP68 certified. Dengan fitur anti air ini, maka kita bisa melakukan aktivitas fotografi, foto selfie, dan rekam video  dengan kualitas sangat bagus (4K) meskipun sambil hujan-hujanan, berenang, bermain air, dan bahkan sambil menyelam. Abadikan momen dan kegiatan di dalam air dengan kamera LG G6, karena kita bisa selfie dan rekam video di dalam air atau sambil menyelam dengan kedalaman tidak lebih dari 1,5 meter dan waktu maksimal setengah jam (30 minute). Selain itu kualitas kamera utama LG G6 yang mengusung dua kamera di bagian belakang juga mampu untuk memotret dengan kualitas gambar yang bagus, meskipun dalam kondisi gelap, kurang cahaya, atau saat cuaca redup, seperti di pagi hari, sore, dan malam hari.

Fitur dan spesifikasi lengkap LG G6:

OS : Android 7.0 Nougat
Prosesor / CPU : quad-core (2×2.35 GHz Kryo & 2×1.6 GHz Kryo), chipset Qualcomm MSM8996 Snapdragon 821, GPU : Adreno 530
Jaringan : 4G sinyal GSM Dual SIM ON speed GPRS 3G HSDPA UMTS LTE frekuensi (band) 2600, 2300, 2100, 1800, 900, 850, 800
Layar : 5,7 inch (~78.6% screen-to-body ratio), resolusi 1440 x 2880 pixels (~564 ppi pixel density), tipe IPS LCD quadHD, multi capacitive touchscreen up to 10 jari, 16M color, interface LG UX 6.0 UI, proteksi layar Corning Gorilla Glass 3, IP68 certified (dust and water resistance)
RAM : 4 GB, Memori internal (ROM) : 32 GB, Memori eksternal : microSD up to 2 TB
Kamera utama (rear camera) : 13 MP + 13 MP, Exmor-RS CMOS Sensor (f/1.8, OIS, 3-axis + f/2.4), touch focus, laser autofocus, dual-LED (dual tone) flash, fitur Geo-tagging, face detection, HDR, panorama, camcorder 4K video 2160p@30fps, 1080p@30fps
Kamera depan (front camera) : 5 MP, f/2.2, rekam video 1080p, tanpa flash
Bluetooth versi 4.2, v4.2, A2DP, LE, aptX HD, WLAN, HotSpot, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wifi Tethering
Aplikasi : support aplikasi BBM, video editor, Calculator, Clock, Wechat, Game HD, Push Email, Sound Recorder, Java Emulator, Line, E-mail, Browser, GTalk, Media Player, Instagram, YouTube, E-book Reader, foto, musik, Whatsapp, dll.
Sensor : Fingerprint di belakang, accelerometer, proximity, compass, gyro, barometer, color spectrum, GPS : A-GPS, GLONASS
Audio Record Stereo, Radio FM, Video Player : MP4/H.264/H.263/MKV/FLV/WMV/MOV player, MP3 Player : MP3/eAAC+/WMA/WAV player
Slot USB Type-C, OTG, Audio Port 3.5mm, kualitas audio/suara Dolby Stereo
Baterai : Non-Removable tipe Li-Ion kapasitas besar 3300 mAh fitur quick charge
Dimensi : 148.9 x 71.9 x 7.9 mm, Berat : 163 gram, Pilihan warna : astro black, mystic white, ice platinum
Harga LG G6 pada April 2017 kisaran Rp 10.000.000

Melihat fitur, spesifikasi, dan harga LG G6, ponsel 3 kamera fitur anti air dan tahan jatuh/benturan dengan bezel super tipis di atas, maka review LG G6 berkesimpulan secara singkat tentang beberapa fitur unggulan dan kelebihan LG G6 adalah smartphone layar besar, desain tipis, trendi, dan cukup ringan, Hp spesial foto dalam air dengan teknologi anti air, OS Android 7, kapasitas batrei cukup bear fitur isi batre cepat, RAM dan ROM besar atau lega, Hp Android triple kamera fitur canggih, support fingerprint, banyak pilihan warna, USB tipe C, proteksi layar dan bodi ponsel dari benturan, koneksi LTE di kedua slot simcard, prosesor dan GPU bagus yang tetu saja akan menghasilkan nilai skor tinggi saat di tes dengan Antutu Benchmark. Sementara jika boleh dikatakan sebagai kelemahan atau kekurangan LG G6 sebagai Hp LG anyar 2017 harga mahal kelas premium adalah tidak ada fitur flash pada kamera depan (front camera).

Ads Blocker Image Powered by Code Help Pro

Hayooo. Ads Blocker Detected!!!

Anda menggunakan AdBlock. Matikan Dulu AdBlocknya.