Skip to content
Home ยป Spesifikasi Infinix Smart 8, Harga Mulai 1,6 Jutaan

Spesifikasi Infinix Smart 8, Harga Mulai 1,6 Jutaan

  • by

Spesifikasi Infinix Smart 8, Harga Mulai 1,6 JutaanInfinix kembali merilis smartphone entry level terbarunya, yaitu Infinix Smart 8. Spesifikasi yang dibawa oleh Hp keluaran terbaru Infinix ini tentunya tidak begitu jauh dengan pendahulunya atau Infinix Smart 7. Walaupun terbilang entry level atau kelas bawah, Infinix Smart 8 tetap menghadirkan spek dan fitur terbaik sesuai kelasnya.

Dari segi desain, Hp Infinix Smart 8 membawa layar luas yang dilengkapi dengan fitur punch hole cutout overlay, yang mirip dengan Dynamic Island di iPhone. Fitur ini bisa menampilkan informasi status dan pengisian daya. Penasaran sama spesifikasi lainnya?

Berikut Spesifikasi Infinix Smart 8 dan kisaran harganya.

Untuk spesifikasi internalnya, Hp Infinix Smart 8 mengantongi chipset Unisoc T606 (12 nm). Kinerja perangkat ini menjadi semakin cepat berkat adanya kombinasi antara CPU Octa Core kuat dan GPU Mali-G57 MP1 untuk pengolahan grafis yang lebih baik.

Hp Infinix Terbaik ini dapat menjalankan multitasking dengan baik, seperti transisi antar menu dan pergerakan layar yang smooth. Infinix Smart 8 menjalankan sistem operasi (OS) Android 13 berjalan pada perangkat ini, ditambah antarmuka Infinix XOS 13 khas Infinix.

Chipset Infinix Smart 8 ditandemkan dengan RAM 3 GB dan memori internal seluas 64 GB. Untuk penyimpanan eksternalnya masih dapat diperluas melalui slot kartu microSD sesuai kebutuhan pengguna.

Baca Juga : Spesifikasi dan Harga Infinix Smart 7 di Indonesia

Dalam hal fotografi, Smartphone Infinix Smart 8 menawarkan dua kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 13 MP dan depth sensor dengan resolusi VGA. Satu hal yang menarik adalah penggunaan Ring-LED flash yang membuat HP murah ini terlihat sedikit lebih mewah.

Sementara kamera selfienya menggunakan sensor 8MP, sedikit meningkat dari versi sebelumnya yang menggunakan sensor 5MP.

Beberapa fitur lain yang diusung oleh Ponsel Infinix Smart 8 diantaranya ada dukungan jaringan 4G, SIM ganda, Wifi, Bluetooth, GPS, Radio, USB Type-C 2.0, dan sensor fingerprint.

Dengan sensor sidik jari (rear-mounted), akselerometer, dan proksimitas, Infinix Smart 8 menawarkan keamanan dan kenyamanan tambahan bagi pengguna. Ponsel ini tersedia dalam empat pilihan warna, yaitu Timber Black, Shiny Gold, Crystal Green, dan Galaxy White.

Perangkat ini ditenagai baterai 5000mAh, memberikan daya tahan yang luar biasa untuk penggunaan sehari-hari. Dukungan pengisian 10W memastikan pengisian daya yang efisien dan cepat. Baterai Infinix Smart 8 dijamin dapat bertahan lebih lama jika digunakan untuk aktivitas menonton video, browsing, dan gaming.

Infinix Smart 8 menggunakan layar IPS LCD yang berdiagonal 6,6 inci. Layarnya memiliki resolusi HD Plus, refresh rate 90 Hz, dan tingkat kecerahan maksimum 500 nits. Kisaran Harga Infinix Smart 8 adalah 1,6 jutaan.

Hp ini belum tersedia di pasar Indonesia dan entah akan masuk atau tidak. Sepertinya akan menarik jika Hp ini turut meramaikan pasar smartphone di Indonesia, mengingat pendahulunya juga sangat laris di Indonesia.

Spek Infinix Smart 8

OS: Android 13
Network: 2G, 3G, 4G
Layar: IPS LCD 6,6 inci
Chipset: Unisoc T606 (12 nm)
CPU: Octa-core (2×1.6 GHz Cortex-A75 & 6×1.6 GHz Cortex-A55)
GPU: Mali-G57 MP1
RAM: 3 GB
Memori Internal: 64 GB
Kamera Utama: 13 MP (wide), depth sensor (QVGA)
Kamera Depan: 8 MP
Dimensi: –
Bobot: –
Baterai: Li-Po 5000 mAh
USB: USB Type-C 2.0, OTG
Bluetooth versi 5.0
Warna: Timber Black, Shiny Gold, Crystal Green, Galaxy White