Poco resmi meluncurkan salah satu Hp 4G terbaik yaitu Poco M5 pada bulan September 2022 lalu sebagai penerus dari Poco M4. Dapur pacu Hp Poco M5 ditenagai chipset MediaTek MT8781 Helio G99, yang dipadukan dengan dua opsi RAM/memori penyimpanan internal, yaitu 4 GB/64 GB dan 4 GB/128 GB. Jika dirasa kurang, RAM Poco M5 bisa diekspansi 1 sampai 2 GB. Anda juga bisa menambahkan microSD hingga 1 TB. Poco M5 ditopang dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh yang tentunya didukung fitur fast charging 18W.
Spesifikasi Poco M5, Hp 4G Terbaru 2 Jutaan mengusung layar IPS LCD 6,58 inch dengan resolusi FULL HD+. Layar Poco terbaru memiliki refresh rate 90Hz, touch sampling rate maksimal 240Hz, dan tingkat kecerahan layar hingga 500 nits. Layar Hp Poco juga sudah dilindungi dengan kaca Corning Gorilla Glass. Poco M5 mengandalkan 3 kamera di belakang yaitu, kamera utama 50MP (wide), kamera makro 2MP, dan kamera depth sensor 2MP. Poco M5 dibandrol dengan harga 2 juta untuk opsi 4 GB/64 GB dan 2,2 juta untuk opsi 4 GB/128 GB.
Spesifikasi Poco M5 4G adalah :
OS: Android 12, MIUI 13
Network: GSM/HSPA/LTE
Layar: IPS LCD 6,58 inch, 90Hz, 500 nits
Chipset: MediaTek MT8781 Helio G99 (6nm)
CPU: Octa-core (2×2.2 GHz Cortex-A76 & 6×2.0 GHz Cortex-A55)
GPU: Mali-G57 MC2
RAM: 4 GB
Memori Internal: 64 GB, 128 GB
Kamera Utama: 50MP (wide), 2MP (macro), 2MP (depth)
Kamera Depan: 5MP (wide)
Dimensi: 164 x 76.1 x 8.9 mm
Bobot: 201 g
Baterai: Li-Po 5000 mAh, fast charging 18W
USB: Type-C 2.0
Bluetooth versi 5.3
Warna: Yellow, Black, dan Green
Kisaran harga Poco M5 4G adalah Rp 2 juta (4 GB/64 GB) dan Rp 2,2 juta (4 GB/128 GB)
Info Promo Hp Poco 4G cek di sini.
